Ulasan Buku Start With Why karya Simon Sinek

Judul : Start With Why, Cara Pemimpin Besar Menginspirasi Orang untuk Bertindak
Penulis : Simon Sinek
Penerbit : Gramedia Pustaka Utama
ISBN : 978-602-06-2883-7
Jumlah halaman : x + 359
Tahun terbit : 2019
Peresensi : Muhammad Amin

MENGAPA, BAGAIMANA, APA

Sebenarnya sudah cukup lama saya membeli buku ini, tetapi baru beberapa hari lalu menyelesaikan membacanya. Beliau mengangkat atau memperkenalkan satu teori baru dalam ilmu kepemimpinan bahwa seorang pemimpin seharusnya menginspirasi. Untuk menginspirasi, seorang pemimpin membutuhkan yang disebut Lingkaran Emas, yaitu Mengapa, Bagaimana, dan Apa. Apa maksud dari ketiganya?

Mengapa adalah lapisan terdalam dari lingkaran emas. Mengapa adalah ide, tujuan, isu yang kuat yang dipegang oleh seorang pemimpin agar pegawai dan pelanggan senantiasa percaya dengan isu perjuangan tersebut sampai kapan pun. Mengapa harus selalu didengungkan, digaungkan melalui kata, perilaku dalam menjalankan kepemimpinan. Jangan sampai mengalami yang disebut dengan keterpisahan.

Adapun bagaimana adalah lapisan kedua setelah mengapa. Bagaimana merupakan tindak lanjut dari mengapa. Bagaimana akan menemukan pola, cara agar mengapa yang menjadi isu utama dapat terwujud. Biasanya dikaitkan dengan merekrut profesional dalam bidang tertentu.

Apa adalah hal kasat mata atau produk dari sebuah perusahaan. Produk ini menjadi pendukung dari mengapa dan bagaimana. Orang yang percaya akan semakin kuat ikatan dengan isu perjuangan bila produk ini mendukung.

Di dalam buku ini, penulis mengambil contoh CEO Apple, Wright bersaudara, King presiden Amerika sebagai representasi dari Mengapa yang kuat. Problem selanjutnya adalah bagaimana mentransfer MENGAPA yang kuat ini ke generasi berikutnya. Hal inilah yang perlu dipikirkan. Sepertinya akan dibahas di buku selanjutnya yaitu FIND YOUR WHY.

Meskipun konsep ini terkesan diulang-ulang dengan contoh dan penjelasan yang esensinya sama, kurang lebih kita akan tahu betapa kuatnya keinginan penulis supaya menjadikan MENGAPA yang kuat melandasi segala hal dalam hidup ini.

Baca Juga  Rangkuman Workshop Kepenulisan Bersama Robi Afrizan

#ulasanbuku #ulasanbukuAmin #26022020 #startwithwhy #reviewbuku #bookreview

Satu tanggapan untuk “Ulasan Buku Start With Why karya Simon Sinek”

  1. Avatar nimabi

    Thank you very much for sharing, I learned a lot from your article. Very cool. Thanks. nimabi

Tinggalkan Balasan

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.